Senin, 20 Agustus 2012
DESA LUMBI-LUMBI
Anda mungkin merasa aneh dengan sebutan Lumbi-Lumbia karena
memang kita jarang atau belum pernah mendengar sebutan tersebut. Berikut kami hadirkan sepenggal sketsa tentang Lumbi-Lumbia. Di dalam rubrik
Sketsa Sebuah Desa
Sebagai perkenalan, ini adalah sebuah desa yang berada di ujung
Timur Sulawesi, tetapi tidak berada di daratan Pulau Sulawesi tepatnya
adalah Pulau Peling saya lebih suka menyebutnya "Feeling Island". Desa
ini sangat nyaman untuk tempat tinggal karena berada di bibir pantai
barat Feeling Island dikelilingi beberapa pulau besar dan
kecil...ya..kayak kepulauan seribu di Jakarta diantara pulau yang
mengelilinginya adalah Sabian (pulau terbesar) , Sombuan, Togong bassal, Pooson, Sannov, Mekelu,
Sabalande, Olunduon dan masih banyak lagi bahkan ada yang besarnya
seukuran motor boat dengan 1 atau 2 pohon kelapa di atasnya. Dibagian
timur desa ini diapit perbukitan yang ditumbuhi pohon kelapa dan
langsat (duku), air mengalir dari sela-sela batu tak berhenti "BilaBanggai" seperti mendapat garansi Lifetime dari yang Maha Kuasa.
Jumlah penduduknya sekitar 3.000 - 3.500 jiwa atau sekitar 600-700 KK
mata pencaharian 90% adalah bertani dan berkebun selebihnya adalah
pegawai negeri (guru, dokter,PNS) dan wiraswasta. Hasil pertaniannya
adalah ubi, jagung, Sagu sedang hasil perkebunan adalah kopra (kelapa),
cengkeh, kopi, mete (jambu monyet) dan kakao (coklat). Selebihnya adalah perikanan yang melimpah ruah sehingga bisa dibilang termurah diantara lain di Indonesia.
Ikuti Sketsa perjalanan kami selanjutnya...di setiap desa dan memberi gambaran tentang kehidupan di sana..
http://lumbi-lumbia.blogspot.com/p/sketsa-desa.html
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar